Invasi Persia pertama ke Yunani

Invasi Persia pertama ke Yunani
Bagian dari Perang Yunani-Persia

Peta invasi Persia pertama ke Yunani
Tanggal492 SM490 SM
LokasiThrakia, Makedonia, Kyklades, Euboia, Attika
Hasil Persia menduduki kembali Thrakia dan menaklukkan Makedonia, Naxos, serta Kepulauan Kiklades. Yunani daratan tetap merdeka.
Pihak terlibat
Negara kota Yunani termasuk Athena dan Eretria Kekaisaran Persia
Tokoh dan pemimpin
Miltiades Muda
Kallimakhos  
Mardonios,
Datis,
Artaphernes

Invasi Persia pertama ke Yunani adalah invasi yang dilakukan oleh Kekaisaran Persia terhadap negara kota di Yunani pada Perang Persia. Invasi ini dimulai pada tahun 492 SM, dan berakhir dengan kemenangan telak Athena pada Pertempuran Marathon pada tahun 490 SM. Invasi ini terdiri dari dua kampanye terpisah, dan dilakukan atas perintah kaisar Persia Darius I dengan tujuan menghukum Athena dan Eretria, karena kedua negara kota itu telah membantu negara kota di Ionia selama melakukan pemberontakan terhadap kekuasaan Persia. Selain itu Darius juga melihat kesempatan untuk memperluas kekuasaannya ke Eropa, serta mengamankan perbatasan baratnya.

Kampanye pertama pada 492 SM, dipimpin oleh Mardonios, berhasil menduduki kembali Thrakia dan memaksa Makedonia menjadi negara klien Persia. Akan tetapi, armada Mardonios dihantam badai di lepas pantai Gunung Athos sehingga kampanye itu harus dihentikan. Setahun kemudian, Darius mengirim utusan ke semua negara kota Yunani, meminta mereka untuk tunduk pada Persia. Hampir semua negara kota bersedia tunduk, kecuali Athena dan Sparta. Kedua negara kota itu bahkan membunuh utusan Darius. Akibatnya, Darius memerintahkan untuk dilaksanakannya kampanye selanjutnya.

Kampanye kedua, pada tahun 490 SM, dilakukan di bawah komando Datis dan Artaphernes. Pertama-tama, ekspedisi diarahkan ke Pulau Naxos, yang berhasil ditaklukkan dan dibakar. Armada Persia kemudian mendatangi pulau-pulau lainnya di Kepulauan Kyklades dan mereka menaklukkan tiap pulau yang mereka datangi. Setelah itu pasukan Persia berlabuh di Eretria, yang kemudian dikepung, dan setelah beberapa hari, berhasil ditaklukkan. Eretria dihancurkan dan penduduknya dijadikan budak. Pada akhirnya pasukan Persia bergerak menuju Attika, mendarat di Marathon dan hendak menuju Athena. Tapi di sana pasukan Persia harus menghadapi pasukan Athena. Meski berjumlah lebih sedikit, pasukan Athena berhasil meraih kemenangan dan mengalahkan Persia pada Pertempuran Marathon.

Kekalahan ini membuat pasukan Persia terpaksa kembali ke Asia. Meski gagal meraih keberhasilan penuh, tetapi pasukan Persia berhasil melaksanakan sebagian tujuan kampanye, yaitu menghukum Naxos serta Eretria dan menguasai sebagian besar wilayah Aigea. Namun, Darius masih tidak puas dengan kekalahan dari Athena, oleh karena itu dia bersiap melaksanakan kampanye berikutnya. Akan tetapi Darius terlebih dahulu meninggal, sehingga tanggung jawab invasi selanjutnya dikendalikan oleh penerusnya, Xerxes I, yang memimpin invasi kedua Persia ke Yunani, dimulai pada tahun 480 SM.


© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search